Mempererat Tali Silaturahmi, Polsek Manna Lakukan Sambang Dialogis

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Selatan, – Upaya mempererat tali silaturahmi, Bhabinkamtibmas Polsek Manna Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu melaksanakan kegiatan Silaturahmi Kamtibmas dengan warga  masyarakat Desa Jeranglah Tinggi  Kecamatan Manna Kabupaten Bengkulu Selatan, Minggu (09/07/23).

Hal itu dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek Manna  Aipda Heri Noer dan Bripka Erlian S.I.P., guna menjaga tali silaturahmi serta menyampaikan imbauan-imbauan Kamtibmas kepada masyarakat.

kegiatan Silaturahmi Kamtibmas yang dilakukan Bhabinkamtibmas sebagai upaya untuk tetap terjaganya situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Manna  .

Kapolres Bengkulu Selatan Akbp Florentus Situngkir SIK melalui Kapolsek Manna Iptu Hendra Yanto S.Sos.MH mengatakan kegiatan Silaturahmi Kamtibmas merupakan giat rutin yang salah satunya dilakukan dengan cara mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi wilayah binaan yang aman dan kondusif.

“Kegiatan Silaturahmi Kamtibmas merupakan giat rutin yang salah satunya dilakukan dengan cara mengajak masyarakat untuk bersama-sama membantu Polri dalam menciptakan situasi wilayah binaan yang aman dan kondusif,” Ucap Kapolsek Manna

You may also like

Leave a Comment