Bengkulu Utara – Dalam upaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya bidang Kamtibmas, Polri selalu melakukan terobosan melalui program – program preventif harkamtibmas. Hal ini sejalan dengan tupoksi Polri sebagai pelayan, pelindung dan pengayom masyarakat.
Begitu juga yang dilakukan oleh Aiptu Andan selaku Babinkamtibmas Desa Tebing Kaning Polres Bengkulu Utara yang melaksanakan silaturahmi dengan tokoh masyarakat Desa Tebing Kaning dan pengamanan kegiatan masyarakat dalam rangka menyambut bulan muhharam 1445 Hijriah.
Momen kegiatan seperti ini bisa dijadikan sebagai salah satu sarana untuk memberikan himbauan kepada seluruh lapisan masyarakat Pada saat melaksanakan kegiatan tersebut Aiptu Andan juga menyampaikan beberapa pesan kamtibmas diantaranya hati-hati akan tindak pidana curanmor, baik di rumah maupun sedang kegiatan diluar sepeda motor hendaknya selalu dikunci ganda untuk meminimalisir pelaku pencurian.
“Selalu gunakan kunci ganda pada sepeda motor, minimal untuk mencegah terjadinya pencurian. Karena walaupun ditinggal sebentar bila tidak menggunakan sistem pengamanan yang baik, sepeda motor bisa dengan mudah dibawa lari oleh para pelaku curanmor,” Ucap Aiptu Andan.
Selama kegiatan menyambut tahun baru hijriah 1445 Hijriah didesa Tebing Kaning kegiatan berjalan dengan aman lancar tertib, dan situasi kondusif.