Bengkulu Selatan – Kepolisian Resor Bengkulu Selatan Polda Bengkulu dalam mendukung tercapainya Kota Layak untuk Anak (KLA), Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir, S.I.K., diwakili Waka Polres Kompol Rahmat Hadi F, S.H., S.I.K., hadir dalam penganugerahan Kota Layak Anak (KLA) bertempat di Ruang Rapat Rumah Dinas Bupati Pada Sabtu (22/07/2023) sekira pukul 20.00 WIB.
Kegiatan tersebut di Buka langsung Oleh Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi, S.E., M.M., dan
dihadiri segenap Forkopimda, serta seluruh dinas Instansi terkait dan undangan lainnya, Direktur RSUD-HD Kabupaten Bengkulu Selatan Dr. Debby Utomo, Seluruh KA OPD Kabupaten Bengkulu Selatan, Klinik GMC, Klinik Harapan Bunda, dan Wahana Visi.
Adapun penganugerahan Kota Layak Anak (KLA) Kabupaten Bengkulu Selatan dengan kriteria dengan harapan KLA (Kota Layak Anak) adalah kota yang mempunyai sistem pembangunan berbasis hak anak melalui pengintegrasian komitmen dan sumber daya pemerintah, masyarakat dan dunia usaha, yang terencana secara menyeluruh dan berkelanjutan dalam kebijakan, program dan kegiatan untuk menjamin terpenuhinya hak dan perlindungan anak.
Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir, S.I.K., melalui Wakapolres Kompol Rahmat Hadi F, S.H., S.I.K., mengatakan Polres Bengkulu Selatan “akan mendukung terciptanya Kota Layak untuk Anak (KLA) dengan terus bersinergi dengan instansi terkait lainya terkhusus dalam penanganan Anak yang berhadapan dengan Hukum yang terjadi di Bengkulu Selatan,” terang waka Polres.