Bengkulu Selatan – Kapolsek Pino Iptu Reno Wijaya S.E., M.H., bersama Personel Polsek Pino melaksanakan pengamanan kegiatan pelayanan kepada Masyarakat dalam rangka kegiatan Buji’an Dusun (Bupati Injik Ngantor Di Dusun) di Desa Beringin Datar Kecamatan Pino Kabupaten Bengkulu Selatan, Selasa (25/07/2023) jam 08.00 WIB.
Bupati Bengkulu Selatan Gusnan Mulyadi, S.E., M.M., didampingi Ketua TP PKK Kabupaten Bengkulu Selatan Ny. Gusnan Mulyadi, S.E., M.M., Sekda Kabupaten Bengkulu Selatan, Sukarni Dunip, Staf Ahli Pemkab. Bengkulu Selatan Para Kepala OPD Pemkab Bengkulu dan Para Kabag Pemkab Bengkulu Selatan beserta para Kabid dan Staf dan tamu undangan lainnya.
Dalam kesempatan Buji’an Dusun di Desa Beringin Datar Kecamatan Pino Kabupaten Bengkulu Selatan, dilaksanakan kegiatan pelayanan kependudukan yang dipusatkan di Desa Beringin Datar, adapun kegiatan pelayanan yang dilaksanakan antara lain :
• Pelayanan Pembuatan KTP Dan KK.
• Pelayanan KB.
• Pelayanan Pembayaran PBB.
• Pelayanan Perizinan Usaha.
• Pelayanan BPJS.
• Pelayanan NPWP Daerah.
• Pelayanan Kesehatan.
• Perpustakaan Keliling.
Selain kegiatan pelayanan kepada masyarakat, dalam kegiatan Buji’an Dusun di Desa Beringin Datar Kecamatan Pino Kabupaten Bengkulu Selatan juga dilaksanakan kegiatan yang antara lain yaitu Zoom Meeting Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Bengkulu Selatan, Rapat Koordinasi Tim Pengendalian Inflasi Daerah/High Level Meeting (HLM), dan Capacity Building Kepada Anggota TPID Kab. Bengkulu Selatan.
“Kegiatan Kegiatan Buji’an Dusun (Bupati Injik Ngantor Di Dusun) di Desa Beringin Datar Kec Pino Kab. Bengkulu Selatan terlaksana dengan aman dan kondusif,” ungkap Kapolsek Iptu Reno Wijaya