Bengkulu Selatan, – Bhabinkamtibmas Polsek Seginim mewakili Kapolsek Seginim Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu, Briptu Rahman Syahputra, S.H., mendampingi Tim PPL Pertanian Desa Tanjung Beringin Kecamatan Air Nipis dan pendamping desa melakukan pembagian Bibit Pertanian berupa Bibit Bawang Betung dan Sayur Manis Produktif tahun 2023, di desa Tanjung Beringin Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan, Jumat (28/07/23) Pagi.
Adapun warga Desa yang mendapatkan pembagian Bibit dari PPL Pertanian sebanyak 298 orang. Setiap warga menerima Bibit bawang Betung dan Bibit Sayur Manis Sebanyak 25 Polibek beserta dengan pupuknya.
Tujuan diadakannya pembagian Bibit Pertanian ini adalah memberikan edukasi bagi warga masyarakat desa Tanjung Beringin agar dapat meningkatkan taraf ekonomi, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat guna Pemulihan Ekonomi Nasional.
Hadir dalam kegiatan pembagian bibit yaitu Kepala Desa Tanjung Beringin
Bhabinkamtibmas, Babinsa, Tim Pelaksanaan kegiatan, PPL, tim penyuluh pertanian desa Tanjung beringin dan Warga Desa Penerima manfaat bibit bawang Betung Dan bibit Sayur Manis.
Kapolres Bengkulu Selatan AKBP Florentus Situngkir, S.I.K., yang disampaikan oleh Kapolsek Seginim Iptu Priyanto S.H., mengatakan kegiatan pembagian Bibit Bawang Betung dan Sayur Manis Produktif desa Tanjung Beringin kecamatan Air Nipis kabupaten Bengkulu Selatan sudah terjadwal dan harus segera dibagikan kepada warga masyarakat mengingat pada saat sekarang adanya penurunan kondisi ekonomi kerakyatan.
“Keharusan pembagian bibit sampai dengan selesai juga mesti sampai dengan pembagian pupuknya, dan kami melalui Bhabinkamtibmas serta Babinsa siap mendukung program pemerintah dalam bidang pembangunan di desa terkhusus desa Tanjung Beringin Kecamatan Air Nipis Kabupaten Bengkulu Selatan ini,” ujar Kapolsek Seginim.