Bengkulu Selatan – Bhabinkamtibmas Polsek Seginim Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu, Aipda Syaifullah melaksanakan Patroli Rutin yang dibarengi sambang ke Gedung Sekolah SMKN 3 dan SMAN 7 Kabupaten Bengkulu Selatan, Rabu (02/08/23) pagi.
Patroli Rutin dan Sambangi Siswa siswi SMKN 3 Kabupaten Bengkulu Selatan adalah memantau Para siswa siswi yang terpilih untuk menjadi Pasukan Pengibar Bendera pada HUT RI Ke-78 Tanggal 17 Agustus 2023.
Kegitan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian dan pelayanan Bhabinkamtibmas dalam pembentukan mental kepribadian generasi penerus bangsa pada usia Siswa Siswi Tingkat SMA tersebut.
Dalam kesempatan tersebut Bhabinkamtibmas Aipda Syaifullah juga memantau Siswa siswi SMAN 7 Bengkulu Selatan dan menyampaikan, “agar seluruh siswa siswi SMAN 7 Bengkulu Selatan dapat memiliki rasa tanggung jawab dan kepedulian terhadap pembangunan dan peningkatan kehidupan masyarakat Kabupaten Bengkulu Selatan dengan belajar yang tekun, jujur dan memiliki inovasi inovasi yang berguna bagi kemajuan Bangsa dan Negara,” ujarnya.
“Serta dalam menciptakan situasi Kamtibmas yang Kondusif melalui perilaku yang tertib dan teratur hingga di lingkungan bermasyarakat,” pungkasnya.