Napak Tilas di Bengkulu, Irwasum Polri Kunjungi Monumen “Latsitarda Nusantara X / 1989

by redaksi redaksi
0 comment

Rejang Lebong – Kembali menginjakan kaki di Provinsi Bengkulu yang terkenal dengan sebutan Bumi Rafflesia, Irwasum Polri Komjen Pol Drs. H. Ahmad Dofiri, M.Si,sore hari kemarin Rabu (09/08/23) melakukan kunjungan ke Kabupaten Rejang Lebong.

Selain melaksanakan tugas Audit di Polda Bengkulu bersama Tim Itwasum, kedatangan Jenderal Bintang Tiga Kepolisian ini ternyata sekaligus mengenang atau napak tilas Latihan Integrasi Taruna Wreda (Latsitarda) Nusantara X yang pernah dijalani pada tahun 1989.

Kabid Humas Polda Bengkulu Kombes Pol Anuardi, S. IK, M. Si, CPHR, dalam keterangan persnya menyebutkan Irwasum dan Tim mengunjungi monumen “LATSITARDA NUSANTARA X /1989” yang berada di Objek Wisata Pemandian Suban dan Alhamdulillah masih berdiri kokoh hingga saat ini.

You may also like

Leave a Comment