Biro SDM Polda Bengkulu Gelar Latkatpuan Konselor Polri

by redaksi redaksi
0 comment
Bengkulu – Dalam rangka meningkatkan kemampuan personil kepolisian, Selasa (15/08/2023) Biro SDM Polda Bengkulu menggelar pembinaan peningkatan kemampuan konselor jajaran Polda Bengkulu tahun anggaran 2023 yang dilaksanakan di Ballroom hotel Santika Bengkulu. Acara dibuka secara resmi oleh Kabag Dalpers AKBP Prianggodo Heru Kun Prasetyo, S.Ik.
Dalam amanatnya Kabag Dalpers AKBP Prianggodo Heru Kun Prasetyo, S.I.K., meyakini dengan perencanaan dan persiapan yang baik serta didukung dengan motivasi peserta sekalian dalam pelaksanaan tugas kedepannya binkatpuan konselor polda Bengkulu Ta. 2023 ini dapat memberikan peningkatan kualitas dan kompetensi konselor polri khususnya di polda bengkulu dan mampu memberikan efek positif khususnya bagi PNPP (Pegawai Negeri Pada Polri) beserta keluarganya dan masyarakat bengkulu pada umumnya.
“Tingkatkan dan kembangkan selalu kompetensi konselor yang sudah saudara dapat dari kegiatan binkatpuan ini agar mampu mewujudkan sumber daya manusia polri yang unggul, berprestasi, dan inovatif sehingga dapat menjaga citra polri di mata masyarakat,” sampainya.
Berkaca sebelumnya dalam anev konselor priode Januari-Juli 2023 masih ditemukan konselor yang belum mampu melaksanakan tugas yang di emban. Sehingga, bagian psikologi biro sdm menyelenggarakan kegiatan “pembinaan dan peningkatan kemampuan konselor” dalam rangka pelayanan hak pegawai negeri pada polri dan masyarakat di bengkulu.
“Perlu diketahui bahwa kegiatan binkatpuan konselor dalam rangka pelayanan hak pegawai negeri pada polri dan masyarakat di polda bengkulu t.a. 2023 merupakan salah satu bentuk upaya menambah wawasan untuk pengembangan kompetensi, integritas, membangun hubungan dan kontrol kepada personel yang pernah mengikuti kegiatan binkatpuan konselor dalam rangka pelayanan hak pegawai negeri pada polri di polda bengkulu TA. 2023,” tambahnya.

You may also like

Leave a Comment