Helmi Hasan Minta Dedy Wahyudi Lanjutkan Kepemimpinan Wali Kota

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu – Jabatan Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu, H. Helmi Hasan, SE dan Dr. Dedy Wahyudi, SE, MM tinggal menghitung hari. Banyak program pro-rakyat dan pembangunan Kota Bengkulu, yang sudah dikerjakan selama 5 tahun dari duet alumni Universitas Bengkulu ini.

Helmi Hasan sendiri, mulai berpamitan dengan warga Kota Bengkulu, menjelang berakhirnya jabatan adik kandung Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan ini. Banyak masyarakat menanyakan, bagaimana program-program pro rakyat selama kepemimpinan Helmi Hasan, tetap terus berlanjut.

“Kalau ditanya siapa calon walikota (penerus Helmi Hasan), saya lebih percaya dan cocok dengan Dedy Wahyudi,” ucap Helmi Hasan.

Alasan Helmi Hasan menginginkan Dedy Wahyudi, karena Dedy sudah mendampinginya dengan banyak prestasi Kota Bengkulu, selama 5 tahun belakangan. Sehingga apa yang menjadi keinginan dan kebahagiaan masyarakat Kota Bengkulu, sudah dipahami dan dilaksanakan dengan baik oleh Dedy Wahyudi.

“Mohon maaf, beberapa tahun terakhir, saya jarang nampak di masyarakat. Bukan tidak sengaja. Takziah saya jarang hadir, kalau dulu semalam bisa sampai 5 titik,” jelas Helmi Hasan.
“Kenapa? Supaya Dedy Wahyudi yang hadir,” imbuhnya.

Tampak hasil kerja Dedy Wahyudi selama 5 tahun mendampingi Helmi Hasan, diapresiasi masyarakat. Hasil survei menunjukkan elektabilitas Dedy Wahyudi tertinggi dalam pencalonan Walikota Bengkulu 2024 mendatang, dari pada tokoh dan calon lain.

“Masyarakat Kota Bengkulu yang menginginkan Dedy Wahyudi sebagai Walikota di atas 50 persen. Alhamdulillah,” kata Helmi Hasan.

Duo tokoh pemimpin Kota Bengkulu merupakan senior dan junior di Fakultas Ekonomi Universitas Bengkulu. Keduanya juga merupakan kader HMI. Helmi Hasan yang lebih dulu terjun ke dunia politik lewat Partai Amanat Nasional, disusul oleh Dedy Wahyudi yang merupakan senior Helmi Hasan di kampus.

Dedy Wahyudi yang dikenal sebagai pimpinan media terkemuka di Provinsi Bengkulu, akhirnya naik panggung politik dengan mendampingi Helmi Hasan di Pemilihan Walikota Bengkulu 2018 lalu. Keduanya terpilih menjadi Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu 2018-2023.

“Keberhasilan seorang pemimpin adalah melakukan regenerasi,” kata Helmi Hasan yang ingin Dedy Wahyudi menjadi generasi selanjutnya untuk memimpin Kota Bengkulu kedepan, melanjutkan kiprahnya.(**)

You may also like

Leave a Comment