Anggota Dewan DPRD BU Gelar Paripurna HUT Kota Argamakmur Yang ke 43

by redaksi redaksi
0 comment

Kawalnews.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Bengkulu Utara gelar Rapat Paripurna Istimewa dengan agenda HUT Kota Arga Makmur ke-43 pada hari Selasa,8 Oktober 2019. rapat paripurna dipimpin langsung oleh Sonti Bakara, SH.ketua sementara DPRD Bengkulu Utara.

Dalam sambutannya, Sonti Bakara, SH.mengajak seluruh elemen masyarakat bersatu padu membangun Bengkulu Utara.

“Kreativitas, inovasi dan kerja sama dari seluruh lapisan masyarakat Bengkulu Utara sangat dibutuhkan dalam percepatan pembangunan Bengkulu utara. Mari melalui Hari jadi Kota Arga Makmur ke-43 tahun 2019 ini,kita lanjutkan persatuan dan kerjasama untuk Bengkulu Utara yang maju dan sejahtera.”ajak Sonti Bakara,Selasa,8 Oktober 2019.

Sonti Bakara menambahkan,pihaknya merasa kehadiran tamu undangan merupakan suatu kehormatan dan pertanda baik bagi pembangunan Bengkulu utara kedepan.

” kehadiran para tamu undangan merupakan kehormatan bagi kami. semoga ini menjadi pertanda baik,dengan harapan kedepannya dapat memberikan dampak positif bagi Kabupaten Bengkulu Utara tercinta,kususnya percepatan bidang Ekonomi dan Pembagunan daerah ini.” Ujar Sonti Bakara.

Sementara itu, Bupati Bengkulu Utara Ir.H.Mian dalam sambutannya menyampaikan bahwa keberhasilan pembangunan Bengkulu Utara selama ini merupakan berkat kerja keras bersama.

“Dalam kurun waktu 3 tahun ini, Besarnya anggaran daerah untuk kesejahteraan masyarakat ada peningkatan,sehingga ada penurunan kemiskinan.itu berkat kerja keras semua pihak. Keberhasilan pembagunan Infrastruktur seperti wilayah dapil 4 dan kepulauan Enggano, merupakan kerja keras kita semua.” Tutur Mian.

Pantauan media ini,Rapat Paripurna Istimewa HUT kota Arga Makmur ke 43 yang dilaksanakan di ruang rapat paripurna DPRD Bengkulu Utara,tampak di hadiri oleh pemerintah Provinsi Bengkulu yang diwakili oleh Asisten III Bidang Administrasi Umum Gotri Suyanto. Selain Bupati Bengkulu Utara,nampak juga hadir Wakil Bupati Bengkulu Utara, Arie Septia Adinata, SE,serta perwakilan kepala daerah kabupaten/kota se- Provinsi Bengkulu, Forkopimda, mantan Bupati, tokoh masyarakat, tokoh adat dan anggota DPRD Provinsi daerah pemilihan kabupaten Bengkulu tengah-Bengkulu Utara. (C4/ADV)

You may also like

Leave a Comment