Mahdi Husen : Ajak Anggotanya Bersinergi Dalam Jalankan Amanah Rakyat

by #3Lwk1fFNR
0 comment

Kawalnews.com – Suasana menghebohkan terlihat dalam sidang paripurna DPRD Rejang Lebong yang di gelar, Senin pagi (14/10/19).

Rapat beragendakan pengambilan sumpah dan janji unsur pimpinan DPRD Rejang Lebong defenitif dihadiri Gubernur diwakili staf ahli Sumarno, Bupati RL Ahmad Hijazi, Wakil Bupati Iqbal Bastari, Unsur Muspida, OPD dan tamu undangan lainnya.

Prosesi pengambilan sumpah dan janji unsur pimpinan berjalan khitmad. Namun satu momen terjadi kala Ketua Pimpinan Sementara DPRD RL Wahono spontan bersujud di depan 3 unsur pimpinan defenitif usai menyerahkan palu sidang kepada Ketua Mahdi Husen. Hal itu sontak menuai gemuruh para peserta rapat paripurna.

Untuk diketahui, komposisi unsur pimpinan DPRD Rejang Lebong resminya antara lain Ketua Mahdi Husen (Golkar), Wakil Ketua I Surya ST (PDI-P) dan Wakil Ketua II Edi Irawan (Demokrat).

Usai acara, Ketua DPRD Mahdi Husen, kepada wartawan ini mangajak anggotanya untuk bersinergi dan memprioritaskan kedisiplinan menjalankan amanah rakyat sebagaimana tertuang dalam Tata Tertib dan kode Etik DPRD Kabupaten Rejang Lebong.

“Mudah-mudahan jika tata tertib dan kode etik sudah disahkan insya Allah Mereka semua bisa menjalankan dan melaksanakan itu semua dengan baik,” katanya. (ds/ADV)

You may also like

Leave a Comment