Bengkulu Utara – Personel Polsek Batiknau Polres Bengkulu Utara Polda Bengkulu, setiap pagi melaksanakan rutinitas yaitu Comandarwis atau pengaturan lalu lintas di titik yang rawan kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas, Rabu (25/10/2023).
Dengan di tempatkan Personil Polri dapat memberi rasa aman dan nyaman bagi warga masyarakat pengguna jalan.
Terlihat Anggota Polsek Batiknau Bripda Heri Saputra melakukan pengaturan di jalan poros Paninjau Km 71 tepatnya Depan Masjid dan depan SD di desa Paninjau Kecamatan Batiknau Kabupaten Bengkulu Utara.
Kapolsek Batiknau, Ipda Deni Mashuri, S.H., mengatakan bahwa “kegiatan ini di lakukan di mulai pada jam kerja bagi karyawan pemerintah maupun swasta dan anak – anak sekolah pada pagi hari di sepanjang jalan wilayah Polsek Batiknau, “ungkapnya.
Dirinya juga menambahkan bahwa telah menurunkan anggotanya setiap hari guna melakukan penjagaan.