Kaur – Jelang peringatan Hari Bhayangkara ke-78, Polres Kaur Polda Bengkulu giatkan Patroli KRYD di Wilayah Hukum Polres Kaur.
Kegiatan Patroli KRYD kali ini di pimpin oleh Iptu Aldino Murollah, S.Tr.K dan diikuti oleh Piket Fungsi Polres Kaur, diantaranya 4 Personil Sabhara, 2 Personil Intelkam, 2 Personil Sat Reskrim, 2 Personil Sat Lantas, 1 Personil Siaga II Bag Ops, 1 Personil SPKT dan 1 Orang Anggota Provost.
Disampaikan Kapolres Kaur AKBP Eko Budiman, S.I.K., melalui Kasi Humas Iptu Joni Silaen, Patroli KRYD yang dilaksankan oleh Personil ini guna mencegah terjadinya tindak kejahatan 3C dan penyakit Masyarakat lainnya.
Dalam patroli KRYD tersebut Sekira pukul 20.05 Wib Sebelum melaksanakan kegiatan piket Pawas memberikan APP terkait sasaran Patroli dan Mekanisme bertindak sesuai dengan SOP.
Sekira pukul 20.20 Wib melaksanakan Patroli di tempat Karaoke Cinderalas Desa Sinar Pagi, Kec Kaur selatan Kab. Kaur. Pada Saat Pelaksanaan Kegiatan Patroli dan Razia tsb dilakukan Pemeriksaan Kepada Para Pengunjung namun tidak ditemukan adanya obat – obatan Terlarang dan Sajam
Sekira pukul 20.45 WIB melaksanakan Patroli di seputaran Taman Bineka Desa Sinar Pagi Kec. Kaur Selatan guna mengantisipasi adanya Remaja nongkrong yang mengkonsumsi minuman keras. Didapati adanya sepasang Remaja yg nongkrong di Pendopo, Pawas menghimbau agar kedua Remaja tsb untuk segera pulang ke Rumah masing-masing
Sekira Pukul 21.15 WIB Melaksanakan Patroli Di Seputaran Simpang III Kasuk Baru, Desa Kasuk Baru Kecamatan Tetap Kab. Kaur, ditemukan adanya 3 Remaja yg nongkrong didepan Masjid Al-Ikhlas Kasuk Baru. Pawas melakukan pengecekan terhadap Bagasi R2 milik remaja tsb dg sasaran Sajam dan Obat – obatan terlarang namun tidal ditemukan oleh Personil.
Sekira Pukul 21.45 Wib Melaksanakan Patroli Di Depan Rumdin Bupati Kaur, Desa Kasuk Baru Kec. Tetap Kab. Kaur, Guna mengantisipasi adanya Balapan Liar yang dapat menganggu Kamtibmas di wilayah Kabupaten Kaur
Sekira Pukul 22.00 Melaksanakan Patroli di seputaran Komplek Perkantoran Padang Kempas Desa Sinar Pagi Kec. Kaur Selatan, didapati banyak Sapi Ternak milik warga yang tidak dimasukkan kedalam Kandang
Sekira Pukul 22.30 Melaksanakan Patroli di seputaran Lapangan Merdeka Bintuhan Kec. Kaur Selatan guna mengantisipasi adanya Remaja nongkrong yang mengkonsumsi minuman keras. Didapati Remaja yg nongkrong sudah larut malam, Pawas menghimbau agar Remaja tsb untuk segera pulang ke Rumah masing-masing
Pada saat pelaksanaan kegiatan patroli gabungan tidak ditemukan adanya para Remaja yang mengkonsumsi/membawa obat – obatan terlarang ataupun membawa Sajam serta aksi Bali. Rangkaian kegiatan selesai pukul 23.00 WIB berjalan aman dan lancar untuk situasi aman terkendali.
“Diharapkan dengan adanya kegiatan Patroli KRYD oleh personil ini, dapat mencegah gangguan kamtibmas dan tindak kejahatan 3C dan Penyakit masyarakat lainnya,” pungkas kasi humas.