BENGKULU – Kapolda Bengkulu Irjen Pol Drs. H. Armed Wijaya, MH, didampingi Karolog, Dir Reskrim Um, Dir Reskrimsus dan Dir Resnarkoba menghadiri acara pisah sambut Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) Provinsi Bengkulu yang digelar pada hari Kamis (13/06/24) malam di Balai Semarak acara ini turut dihadiri oleh berbagai pejabat penting lainnya.

Dalam acara tersebut, Gubernur Bengkulu Prof. Dr. drh. H. Rohidin Mersyah, MMA. menyampaikan ucapan terima kasih dan penghargaan kepada Kajati yang lama atas dedikasi dan kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama masa tugasnya. Ia juga menyambut Kajati yang baru dengan harapan dapat melanjutkan sinergi yang telah terbentuk di Provinsi Bengkulu.

“Saya berharap kerjasama yang baik ini dapat terus ditingkatkan demi mewujudkan Bengkulu yang aman dan tertib,”ujarnya.

Acara pisah sambut ini berlangsung dengan penuh kehangatan dan kekeluargaan. Para pejabat yang hadir tampak bersemangat untuk terus mempererat hubungan kerjasama dalam berbagai bidang, terutama dalam hal penegakan hukum di Provinsi Bengkulu.

Kajati yang lama Rina Virawati, SH., MH, dalam sambutannya, mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan selama masa jabatannya dan berharap Kajati yang baru dapat melanjutkan tugas dengan baik.

“Semoga Kajati yang baru dapat melanjutkan tugas dengan baik”. Ujarnya

Kajati yang baru Syaifudin Tagamal, SH., MH pun menyampaikan komitmennya untuk bekerja sama dengan seluruh elemen terkait demi kemajuan Provinsi Bengkulu.

Acara ini diakhiri dengan sesi foto bersama dan ramah tamah, mencerminkan kekompakan dan kesatuan antara lembaga penegak hukum di Bengkulu.

You may also like

Leave a Comment