Ops Antik Nala, Polres Bengkulu Selatan Tangkap 8 Tersangka

by redaksi redaksi
0 comment

Bengkulu Selatan – Selama Operasi Antik Nala 2023 yang digelar mulai 19 Juni 2023 – 3 Juli 2023, Satres Narkoba Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu berhasil mengungkap kasus penyalahgunaan Narkoba jenis Sabu, Ganja dan Pil Samcodin.

Kapolres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu AKBP Florentus Situngkir didampingi Kasi Humas AKP Sarmadi, Kasubag Kerma AKP Anang Haris dan Kaur Binops Ops Satres Narkoba Aiptu Jaslik saat press release di Mapolres, Kamis (6/7/2023) mengatakan, dari Ops Antik Nala, pihaknya berhasil mengungkap kasus Sabu, Ganja dan Pil Samcodin dengan total 8 tersangka.

“Yakni 5 tersangka kasus Sabu, 1 tersangka kasus Ganja, dan 2 tersangka kasus Pil Samcodin. Kedelapan tersangka merupakan tersangka Target Operasi (TO) dan Non TO,” jelas Kapolres.

Tambah Kapolres, dari pengungkapan itu, pihaknya mengamankan barang bukti Sabu 0,27 gram, Ganja 0,5 gram, dan Pil Samcodin sebanyak 3100 butir.

Saat ini, pihaknya masih berkoordinasi dengan Polrestabes Palembang Polda Sumsel terkait pemasok Narkoba ke Bengkulu Selatan.

“Kita akan terus mengejar para pelaku yang terlibat Narkoba, harapan kita peredaran Narkoba ini bisa dipangkas tuntaskan hingga keakar – akarnya. Kami juga mengajak semua elemen masyarakat termasuk rekan rekan dari media  untuk berperan serta dalam penyalahgunaan Narkoba, karena saat ini anak anak remaja baik itu di pelosok desa sudah ada yang terkontaminasi dengan Narkoba, terutama penyalahgunaan gunaan Samcodin,” kata Kapolres.

You may also like

Leave a Comment