Jumat Curhat, Kapolres Kaur Bertemu Lintas Tokoh

by redaksi redaksi
0 comment

Kaur – Jumat Curhat kembali digelar oleh Polres Kaur. Kali ini, Jumat Curhat digelar di Kampung Pancasila Desa Pardasuka Kecamatan Maje Kabupaten Kaur, Jumat (10/2/2023) pagi.

Kapolres Kaur Polda Bengkulu AKBP Eko Budiman didampingi PJU Polres Kaur, bertatap muka dengan lintas tokoh, baik tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pemuda dan masyarakat Desa Pardasuka.

Dalam kesempatan itu, Kapolres menyampaikan imbauan terkait berita hoaks atau bohong yang berakibat meresahkan masyarakat. Kapolres mengajak masyarakat untuk bijak menggunakan media sosial agar tidak terjerat UU ITE. Terlebih, dalam menyikapi isu penculikan anak di Kaur.

Kapolres juga menyampaikan bahaya narkoba yang dapat berdampak bagi mengkonsumsinya untuk melakukan tindak pidana atau kriminal.

Sementara terkait persoalan lalu lintas, Kapolres mengimbau para pengendara agar mematuhi peraturan lalu lintas dengan menggunakan kelengkapan sesuai standar pabrik.

Tak lupa, Kapolres mengajak masyarakat bersama-sama menjaga Kamtibmas agar Kaur kondusif.

Jumat Curhat dilanjutkan dengan tanya jawab berbagai keluhan dan aspirasi dari tokoh dan masyarakat, dilanjutkan dengan pemberian tali asih kepada masyarakat yang membutuhkan.

You may also like

Leave a Comment