Mukomuko – Kapolres Mukomuko Polda Bengkulu AKBP Nuswanto, mepimpin upacara serah terima jabatan dan pengambilan sumpah atau janji 4 Kapolsek jajaran, Selasa, (14/3/2023) di lapangan Apel Polres Mukomuko.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut Wakapolres Mukomuko, PJU Polres Mukomuko, Personil Polres Mukomuko, Ketua Bhayangkari Cabang Mukomuko Ny Steva Nuswanto dan Pengurus Bhayangkari Cabang Mukomuko.
Ada 4 jabatan Kapolsek yang akan diserah terimakan pada upacara sertijab ini Kapolsek Mukomuko Utara, Kapolsek Mukomuko Selatan, Kapolsek Pondok Suguh dan Kapolsek V Koto.
Iptu Manogu Simanjuntak jabatan lama sebagai Kapolsek Mukomuko Utara beralih tugas sebagai Kapolsek Pondok Kelapa Polres Bengkulu Tengah dan jabatan Kapolsek Mukomuko Utara diamanahkan kepada Iptu Yudha Ferry Wijaya, S.Sos., M.M yang sebelumnya menjabat sebagai Panit 2 Unit 1 Subdit 4 Dit Reskrimum Polda Bengkulu.
Iptu Firman Syahputra, S. H jabatan lama sebagai Kapolsek Mukomuko Selatan selanjutnya digantikan oleh iptu M. Setya Yuli, S. H. yang sebelum menjabat sebagai Kapolsek Pondok Suguh dan turut digantikan oleh Ipda Albet Salomo Sinulaki, S. TrK. Sementara itu Iptu Firman Syahputra selanjutnya menjabat sebagai Panit 1 Unit 2 Subdit 3 Dit Reskrimum Polda Bengkulu.
Iptu Irfansyah Damanik, S. H jabatan lama Kapolsek V Koto selanjutnya pindah tugas sebagai Pama Polres Mukomuko, digantikan oleh Iptu Hendri Sastrawan,S.Sos. yang sebelumnya menjabat sebagai Kanit 1 Sat Intelkam Polres Bengkulu Utara.
Dalam arahannya Kapolres Mukomuko AKBP Nuswanto mengucapkan selamat dan sukses kepada pejabat yang melaksanakan serah terima jabatan. “Selamat dan sukses untuk pejabat yang serah terima, bagi pejabat yang lama terima kasih atas dedikasi dan pengabdiannya. Kemudian untuk Pejabat yang baru, segera menyesuaikan dengan tugas dan kondisi wilayah masing masing serta kenali Tomas, Toga, tokoh Adat, Tokoh Pemuda, Karakteristik Adat, masyarakat ,karena masyarakat merupakan mitra Polri dan laksanakan tugas Polri yang mulia sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” kata Kapolres Mukomuko.
Tantangan menjadi kapolsek pada zaman sekarang sangatlah berat menurut Kapolres Mukomuko, tentunya telah berubah tidak seperti pada jaman jaman dahulu. Kecepatan dalam berpikir dan bertindak sangatlah penting dan upaya penegakkan hukum adalah langkah terakhir.
Terakhir Kapolres mengimbau kepada seluruh jajaran untuk selalu menjalin sinergitas dengan TNI, Pemkab dan lintas sektoral lainnya. “Tidak lupa saya ingatkan kepada seluru jajaran untuk selalu menjalin sinergitas dengan TNI, Pemkab, dan lintas sektoral lainnya,” tutup Kapolres Mukomuko.
Diakhir kegiatan upacara sertijab dilanjutkan dengan acara kenal pamit dari pejabat lama dan pejabat baru.