Seluma – Kapolres Seluma Polda Bengkulu AKBP Arif Eko Prasetyo, bersama jajaran Forkopimda Seluma, melaksanakan keiatan Puncak Penanaman Mangrove Nasional serentak diseluruh Indonesia, Senin (15/5/2023).
Adapun, lokasi penanamannya adalah di Muara Baru Desa Pasar Seluma Kecamatan Seluma Selatan Kabupaten Seluma. Selain dihadiri Forkopimda, kegiatan juga dihadiri stake holder terkait, para tokoh masyarakat dan tokoh pemuda.
Adapun Penyampaian Presiden ir. Joko Widodo melalui Video Conference mengenai kegiatan tersebut, Presiden mengucapkan terima kasih yang sebesar-besar nya kepada TNI, Polri serta seluruh elemen dan pecinta lingkungan yang bersama-sama telah hadir dalam kegiatan penanaman mangrove dimasing-masing titik lokasi daerah.
“Seperti yang kita ketahui bersama bahwa hutan Mangrove yang ada di Indonesia adalah hutan Magrove terluas terbesar di dunia yaitu dengan luas 3.3 juta hektar dan masih ada lahan mangrove yang masih perlu harus diperbaiki. Kita harus melestarikan tanaman Mangrove secara bersama-sama guna harapan ke depannya di seluruh kawasan yang ada di Indonesia dapat kita perbaiki dan rehabilitasi dalam rangka untuk mengendalikan abrasi. Sehubungan dengan telah dilaksanakannya kegiatan penanaman mangrove ini saya berharap kita semua dapat selalu menjaga, merawat dan melindungi keberlangsungan hidup hutan Mangrove kedepannya agar kelak anak cucu kita nanti dapat bersama-sama menikmati hasil penanaman tersebut,” harap Presiden RI Ir. Joko Widodo.