Bengkulu – Sambut Hari Bhayangkara ke-77 tahun 2023, Direktorat Reskrim Umum (Dit Reskrimum) Polda Bengkulu pagi hari ini Rabu (21/06/2023) menggelar kegiatan Lomba Olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) yang diikuti oleh perwakilan dari seluruh Polres Jajaran.
Membuka kegiatan secara resmi, Wadir Reskrimum Polda Bengkulu AKBP Andjas Adipermana, S.I.K., M.H., dalam kesempatan ini mengingatkan seluruh peserta untuk mengikuti kegiatan dengan sebaik-baiknya karena akan berguna sebagai bekal dalam melaksanakan tugas dilapangan.
Diharapkan kegiatan lomba olah TKP dapat semakin meningkatkan kemampuan Tim Identifikasi Sat Reskrim Polres Jajaran sehingga tercapai tujuan penambahan ilmu yang bermanfaat khususnya dalam membantu pengungkapan suatu tindak pidana sambungnya.
Upaya mempercepat penanganan TKP suatu perkara, Dir Reskrimum memperbolehkan pemberitahuan secara lisan melalui telepon dan kemudian segera bergegas menuju TKP namun kemudian segera melengkapi berkas administrasi sebagai bahan laporan pertanggung-jawaban pungkasnya dalam kegiatan yang direncanakan berlangsung selama dua hari dengan peserta sebanyak 40 orang.